Tampilkan postingan dengan label Kolom. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Kolom. Tampilkan semua postingan

Minggu, 25 September 2011

MAKNA MINAL 'AIDIN WAL FAIZIN

Minal ‘aidin wal faizin,” demikian harapan dan doa yang kita ucapkan kepada sanak keluarga dan handai tolan pada Idul Fitri. Apakah yang dimaksud oleh ucapan ini? Sayang, kita tidak dapat merujuk kepada Al-Quran untuk mengetahui apa yang dimaksud dengan kata ‘aidin; karena bentuk kata tersebut tidak bisa kita temukan di sana. Namun, dari segi bahasa, minal ‘aidin berarti “(semoga kita) termasuk orang-orang yang kembali.” Kembali di sini adalah kembali kepada fitrah, yakni “asal kejadian”, atau “kesucian”, atau “agama yang benar”.

MAKNA ZAKAT

Bulan Ramadhan merupakan bulan ibadah dan taqarrub (pendekatan diri) kepada Allah SWT. Bulan ini dijadikan pula oleh "banyak" umat sebagai bulan zakat dan sedekah meskipun pada hakikatnya zakat harta dan sedekah tidak mutlak harus dikaitkan dengan bulan Ramadhan.

Rabu, 24 Agustus 2011

PERINTAH MEMBACA

Bulan Ramadhan dikenal juga dengan nama “Bulan Iqra’”, karena di bulan itulah diturunkan wahyu pertama Al-Quran yang membawa iqra’ atau perintah membaca. Sedemikian penting perintah ini sampai-sampai ia diulangi dua kali dalam rangkaian wahyu pertama (QS 96 :1 dan 3)

Selasa, 23 Agustus 2011

Al-Qur'an Al-Karim: Bacaan yang Mahasempurna dan Mahamulia

Al-Qur’an secara harfiah berarti “bacaan yang mencapai puncak kesempurnaan”. Al-Qur’an Al-Karim berarti “bacaan yang maha sempurna dan mahamulia”. Kemahamuliaan dan kemahasempurnaan “bacaan“ ini agaknya tidak hanya dapat dipahami oleh para pakar, tetapi juga oleh semua orang yang menggunakan ‘sedikit’ pikirannya.

Senin, 22 Agustus 2011

Raden Mas Cingpit alias Ashabul Kipit

Emha Ainun Nadjib

Perhitungan penyelenggara sekitar 5.000 orang hadir di konser Kiai Kanjeng di Stadion Titiwangsa Kuala Lumpur Malaysia. Tapi yang hadir hampir dua kali lipat, sehingga kepadatan dan jejalan penonton mengubah atmosfer psikologis dan budaya perilaku yang berlangsung.

Minggu, 21 Agustus 2011

MENJADI BERSAHAJA

Suasana peringatan 17 Agustus masih terasa di mana-mana. Merah putih masih menghiasi sudut-sudut permukiman. Pesan-pesan kemerdekaan masih jelas terngiang. Pesan-pesan yang sangat berharga tentu buat membangun karakter kita sebagai bangsa. Banyak pesan agar menumbuhkan kenasionalan. Mencintai milik kita sendiri. Tidak pula gampang silau pada hal asing. Ada pula pesan yang lebih spiritualis. Yakni, mengajak kita merenungi hari proklamasi kemerdekaan yang jatuh pada tanggal 17, hari Jumat, damai di bulan Ramadhan. Tujuh belas adalah jumlah rakaat shalat fardhu dalam sehari semalam. Juga tanggal turunnya wahyu Ilahi pertama pada Sang Rasul Muhammad SAW yang berbunyi "Iqra!". "Bacalah". Jumat dan Ramadhan jelas hari dan bulan paling istimewa berdasar petunjuk agama.

Rabu, 17 Agustus 2011

TERSINGGUNGLAH!

Roy Thaniago
Penggiat Agenda 18,
Pecinta Bahasa Indonesia

Seorang kawan yang baru lulus kuliah ditolak di mana-mana ketika melamar pekerjaan. Kesalahannya cuma satu, Ia terlalu bangga memakai bahasa Indonesia.

MENUNGGU SAAT BERBUKA

Berbuka puasa adalah kenikmatan yang seharian kita tunggu, selain kenikmatan-kenikmatan lain yang puasa janjikan. Menunggu beduk Maghrib ditabuh, ada saja yang bisa kita nikmati. Selesai shalat Dhuhur, kita menyambungnya dengan tidur siang di bawah pilar masjid. Tengkurap di lantai marmer yang dingin, pintu-pintu yang terbuka lebar-lebar, angin yang menelusupkan kesejukan adalah detail-detail yang sanggup menyempurnakan kenikmatan kita selama proses menunggu itu. Selama Ramadan, di mana-mana kita jumpai para pekerja kantor dengan dasi dan pakaian rapi tertidur ngowos berserakan, bahkan hingga ke teras-teras masjid.

Senin, 15 Agustus 2011

PUASA, TANDA PENYELAMATAN

APA artinya berpuasa bagi komunitas bangsa dengan mentalitas pecundang? Bukankah sejak awal puasa merupakan tanda kemenangan/keselamatan yang menarik garis pemisah antara yang adil dan yang batil (furqan)?

Minggu, 14 Agustus 2011

KEMERDEKAAN = PELAMPIASAN?

PUASA itu melatih "tidak" karena kehidupan sehari-hari kita adalah melampiaskan "ya". Sekurang-kurangnya mengendalikan "ya". Mental manusia lebih berpihak pada "melampiaskan" dibanding "mengendalikan".

Kamis, 11 Agustus 2011

HARI KASIH SAYANG

Sungguh saya serius dengan makna Hari Kasih Sayang Islam versi Rasulullah Muhammad SAW. Fathu Makkah, yang diabadikan dalam Al Qur’ãn sebagai Fathan Mubina, kemenangan yang nyata, terjadi pada Bulan Ramadhan, tepatnya pada tanggal 10 Ramadhan tahun ke-8 Hijriyah. Pasukan Islam dari Madinah merebut kembali kota Makkah. Diizinkan Allah memperoleh kemenangan besar. Ribuan tawanan musuh diberi amnesti massal.

Jumat, 05 Agustus 2011

Hidup Bukan Sekadar Menarik dan Menghembuskan Nafas

Ramadhan terambil dari akar kata yang berarti “membakar” atau “mengasah”. Ia dinamai demikian karena pada bulan ini dosa-dosa manusia pupus, habis terbakar, akibat kesadaran dan amal salehnya. Atau disebut demikian karena bulan tersebut dijadikan sebagai waktu untuk mengasah dan mengasuh jiwa manusia. Bulan Ramadhan juga diibaratkan sebagai tanah subur yang siap ditaburi benih-benih kebajikan. Semua orang dipersilakan untuk menabur, kemudian pada waktunya menuai hasil sesuai dengan benih yang ditanamnya. Bagi yang lalai, tanah garapannya hanya akan ditumbuhi rerumputan yang tidak berguna.

Selasa, 26 Juli 2011

MARHABAN YA RAMADHAN

Di dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, kata Marhaban diartikan dengan “kata seru untuk menyambut atau menghormati tamu (yang berarti selamat datang)”. Ini sama dengan ahlan wa sahlan yang juga dalam kamus tersebut diartikan dengan “selamat datang”. Para ulama menggunakan kata marhaban untuk menyambut Ramadhan dan bukannya ahlan wa sahlan, karena ada perbedaan dalam artinya.

Minggu, 12 Juni 2011

HAYY

SEMAKIN ramai agama dalam percakapan, semakin terasa pentingnya orang menemukan kembali gua yang hilang. Saya kira itulah yang saya temukan dalam membaca kisah Hayy Ibnu Yaqzan, yang ditulis Ibnu Tufayl, pemikir Spanyol abad ke-12 itu.

Jumat, 25 Maret 2011

HARGA DIRI AYAM

Emha Ainun Nadjib
AYAM memang hewan atau binatang, tetapi tak sekadar hewan atau binatang, ia adalah juga ayam. Ia bahkan punya banyak identitas dan kemungkinan eksistensi yang lain.

Ayam juga makhluk dunia, warga dunia, bagian dari alam, peliharaan Pak Kardjo, temannya ayam lain, putra atau putrinya bapak ayam ibu ayam, penghuni kandang ayam pojok RT. Ayam adalah juga hewan, bukan bebek, bukan angsa, bukan burung, bukan anjing, bahkan bukan manusia. Identitas mana yang primer mana yang sekunder, itu soal cara pandang.

Rabu, 16 Februari 2011

LA UBALI, GAK PATHEKEN

EMHA AINUN NADJIB

JUMAT kemarin kita omong-omong soal Yaumul Marhamah, hari kasih sayang "versi Islam" yang diambil dari peristiwa mulia dan aspirasi demokrasi-plus Muhammad SAW.

Senin, 14 Februari 2011

RAGAM EKSPRESI BERAGAMA

Ditulis oleh Komaruddin Hidayat
Jumat, 11 Februari 2011 10:38

KEYAKINAN agama itu bersifat abstrak, tidak kelihatan (intangible), tetapi dampak atau bekas sebuah keyakinan beragama sangat nyata dalam kehidupan sehari-hari.

"ISLAMIC VALENTINE DAY"

EMHA AINUN NADJIB

JUDUL ini harus dikasih tanda petik di awal dan akhir, karena sesungguhnya itu istilah ngawur dari sudut apapun kecuali dari sisi iktikad baik tentang cinta kemanusiaan.

Rabu, 09 Februari 2011

INDONESIA JANGAN SAMPAI BESAR

INDONESIA adalah bangsa besar. Tanda kebesarannya antara lain lapang jiwanya, sangat suka mengalah, tidak lapar kemenangan dan keunggulan atas bangsa lain, serta tidak tega melihat masyarakat lain kalah tingkat kegembiraannya dibanding dirinya.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...